Halaman

Djoeanda Kartawidjaja - PM ke-10


Ir. R. Djoeanda Kartawidjaja

Ir. R. Djoeanda Kartawidjaja (ejaan baru: Juanda Kartawijaya) (lahir di Tasikmalaya, Jawa Barat, 14 Januari 1911 – meninggal di Jakarta, 7 November 1963 pada umur 52 tahun) adalah Perdana Menteri Indonesia ke-10 sekaligus yang terakhir. Ia menjabat dari 9 April 1957 hingga 9 Juli 1959. Setelah itu ia menjabat sebagai Menteri Keuangan dalam Kabinet Kerja I.

Sumbangannya yang terbesar dalam masa jabatannya adalah Deklarasi Djuanda tahun 1957 yang menyatakan bahwa laut Indonesia adalah termasuk laut sekitar, di antara dan di dalam kepulauan Indonesia menjadi satu kesatuan wilayah NKRI atau dikenal dengan sebutan sebagai negara kepulauan dalam konvensi hukum laut w:United Nation Convention on Law of the Sea (UNCLOS) [1].

Selain itu namanya juga diabadikan sebagai nama lapangan terbang di Surabaya, Jawa Timur yaitu Bandara Djuanda karena jasanya dalam memperjuangkan pembangunan lapangan terbang tersebut sehingga dapat terlaksana.

Beliau dimakamkan di TMP Kalibata, Jakarta.


Perdana Menteri Indonesia ke-10
Masa jabatan 9 April 1957 – 9 Juli 1959
Pendahulu Ali Sastroamidjojo
Pengganti Tidak ada,jabatan kosong
Menteri Keuangan Republik Indonesia ke-11
Masa jabatan 10 Juli 1959 – 6 Maret 1962
Presiden Soekarno
Pendahulu Sutikno Slamet
Pengganti R.M Notohamiprodjo
Menteri Pertahanan Republik Indonesia ke-11
Masa jabatan 9 April 1957 – 9 Juli 1959
Presiden Soekarno
Pendahulu Ali Sastroamidjojo
Pengganti A. H. Nasution
Menteri Pekerjaan Umum Republik Indonesia ke-5
Masa jabatan 29 Januari 1948 – 4 Agustus 1949
Presiden Soekarno
Pendahulu Herling Laoh
Pengganti Herling Laoh
Menteri Perhubungan Republik Indonesia ke-3
Masa jabatan 2 Oktober 1946 – 4 Agustus 1949
Presiden Soekarno
Pendahulu Abdulkarim
Pengganti Herling Laoh
Masa jabatan 6 September 1950 – 30 Juli 1953
Presiden Soekarno
Pendahulu Sitompul
Pengganti Abikusno Tjokrosujoso
Lahir 14 Januari 1911 Tasikmalaya, Jawa Barat, Hindia Belanda
Meninggal 7 November 1963 (umur 52) Jakarta, Indonesia
Kebangsaan Indonesia
Partai politik Partai Nasional Indonesia
Profesi Politikus
Agama Islam

http://id.wikipedia.org